Total Pengunjung

Counters

Perangkat Jaringan

HUB

Hub merupakan alat yang mempunyai fungsi sebagai tempat untuk menerima file-file data dari komputer untuk kemudian meneruskannya ke komputer atau tempat lain pada suatu jarungan. Hub biasanya digunakan pada jaringan bertopologi star. Batas maksimum paralel antar hub adalah tiga buah hub. Apabila jumlah paralel antar hublebih dari 3 bush, maka untuk menghubungkan jaringan kita membutuhkan sebuah router. Masing-masing hub memiliki jumlah port yang berbeda-beda, mulai dari 5 port sampai 64 port.

SWITCH

Switch sebenarnya hampir sama dengan hub. Perbedaan antara switch dengan hub adalah :
• Kecepatan akses switch lebih cepat daripada hub. Contohnya jika kecepatan akses switch 100 Mbps maka keluaran kecepatan akses komputer client tetap 100 Mbps berapapun jumlah clientnya. Sementara pada hub apabila terdapat 4 buah client, maka kecepatan aksesnya dibagi menjadi 4 atau masing-masing client memperoleh kecepatan akses 25 Mbps.
• Switch hanya mentransfer data yang diterimanya, kemudian kemeruskan hanya pada port yang dituju saja. Adapun hub membroadcast data yang masuk pada semua port yang dimilikinya.

REPEATER

Repeater merupakan alat yang dapat menerima sinyal digital dan memperkuatnya untuk diteruskan kembali. Repeater juga dapat memperjauh jarak transmisi data. Repeater bekerja pada level Physical Layer dalam model jaringan OSI. Tugas utama dari repeater adalah menerima sinyal dari satu kabel Lan dan memancarkannya kembali ke kabel Lan yang lain. Pada jaringan wireless, repeater diletakkan pada gedung-gedung yang tinggi, menara pemancar, atau dipuncak gunung. Hal ini bertujuan agar sinyal yang diterima atau dipancarkan dapat diterima dengan baik. Dengan adanya repeater , jarak gelombang yang dapat ditempuh oleh jaringan wireless juga menjadi semakin jauh.

ROUTER

Router merupakan suatu alat atau program aplikasi yang berfungsi menentukan pada titik mana suatu paket data harus diteruskan ke jaringan yang lain. Router akan memilih jalan terdekat untuk melewatkan paket aplikasi data. Aplikasi-aplikasi data yang terdapat pada router, jika telah terinstall pada sebuah komputer dinamakan PC Router. Fungsi utama router adalah untuk men-routingkan paket-paket data dengan suatu segmen jaringan yang berbeda.
Router biasanya terletak pada suatu gateway yang terhubung dengan jaringan. Router memiliki suatu daftar dari rute-rute yang akan dijadikan sebagai jalan bagi suatu paket data. Dengan demikian router mampu memilih rute terbaik untuk paket data. Kemampuan raouter tersebut disebut sebagai routing table (tabel routig).
Keuntungan menggunakan router :
• Router dapat kita gunakan pada topologi jaringan apapun.
• Dalam router terdapat suatu titik broadcast yang dapat memperkecil beban network.
• Router tidak peka terhadap masalah kelambatan waktu seperti yang dialami jika menggunakan bridge.
• Router umumnya dapat lebih mudah kita konfigurasi daripada brisge.
• Router dapat menentukan jalur optimal antar dua sistem dan mengatur prioritas antar protokol.
read more...

Sistem Proxy

Proxy merupakan suatu program server atau aplikasi spesifik yang dijalankan pada mesin firewall. Setiap komounikasi yang terjadi antara dua buah jaringan dilakukan melaui sebuah operator (Proxy Server). Sebuah firewall biasanya akan menggunakan kombinasi antara packet filtering dan sistem proxy. Hal tersebut dikarenakan tidak semua kinerja protocol jaringan dapat berjalan secara maksimal.
Proxy dalam melakukan tugasnya mengambil user request untuk internet service (seperti HTTP, FTP dan lain-lain) dan meneruskan nya pada host yang menjadi tujuannya. Dapat kita simpulkan bahwa proxy merupakan perantara antara jaringan internal dengan jaringan eksternal atau internet.
Kelebihan proxy adalah level keamanannya lebih baik daripada screening raouter, karena semua paket yang melewatinya dideteksi sampai pada tingkatan aplikasi layer. Selain itu jaringan internal yang menggunakan sistem proxy dapat menggunakan privat IP address, sehingga computer yang tersambung pada sistem tersebut jumlahnya dapat menjadi sangat banyak.
Selain mempunyai kelebihan, sistem proxy juga mempunyai. Adapun kekurangan sistem proxy adalah kinerjanya lebih rendah daripada screening router karena aplikasi yang didukung oleh sistem proxy ini terbatas dan terjadi suatu penambahan header pada packet yang dikirimkan.
read more...

Memahami Firewall

Firewall kita gunakan untuk membatasi akses antara dua jaringan yang saling terhubung, yaitu jaringan internal dengan internet. Firewall diletakkan di antara kedua jaringan tersebut, sehingga semua informasi yang keluar maupun yagn masuk harus melewati firewall.
Tujuan utama firewall adalah menjaga agar akses internal maupun eksternal dari orang yang tidak berwenang atau tidak mempunyai akses tidak dapat dilakukan. Firewall merupakan suatu cara yang efektif untuk melindungi jaringan dari ancaman gangguan lewat internet. Selain itu, firewall dalam jaringan computer membatasi dan menjaga kerusakan pada satu bagian jaringan agar tidak menyebar ke bagian lain dalam jaringan.

Beberapa tugas firewall antara lain :

Melakukan Filtering

Yaitu mengharuskan semua traffic yang ada untuk dilewatkan melalui firewall bagi semua proses pemberian dan pemanfaatan layanan informasi. Jadi semua aliran paket data dari dan menuju firewall, diseleksi berdasarkan nomor IP address, alamat port, maupun arahnya.

Mengimplementasikan Kebijakan Security

Dalam suatu jaringan, firewall harus dapat mengetahui siapa saja yang boleh masuk atau mengakses sistem. Apabila akses tersebut tidak diperbolehkan, maka firewall harus berupaya menggagalkan akses tersebut sesuai dengan kebijakan security yang telah diberikan.

Sebagai Alat Perekam

Firewall juga harus dapat mencatat atau merekam semua informasi atau peristiwa-peristiwa mencurigakan yang telah masuk ataupun keluar melaluinya. Hal ini dapat memperingatkan administrator terhadap usaha-usaha apa saja yang dapat membahayakan sistem tersebut.
read more...

kelebihan jaringan peer to peer dan clent-server

Setiap jaringan yang kita bangun pasti memiliki jkelebihan dan kekurangan. Dengan mengetahui segala kelebihan dan kekurangan tersebut, segala aspek yang berhubungan dengan peran dan fungsi jaringan tersebut dapat kita tingkatkan menjadi lebih baik.

Kelebihan jaringan Peer to Peer

Dapat saling berbagi file data atau sharing dengan konputer yang lain tanpa harus ada hak akses untuk menggunakan jaringan tersebut.
Tidak ada perbedaan yang mencolok antara hubungan kedua workstation.
Biaya operasional lebih murah karena hanya menggunakan kabel yang sedikit.
Jaringan tidak tergantung pada satu server dalam mengakses data pada komputer lain.

Kekurangan jaringan Peer to Peer


Keamanan data pada masing-masing computer ditentukan oleh pengguna yang memiliki atau menggunakan computer tersebut.
Penggunaan processor dan RAM akan menjadi berlebih jika computer tersebut diakses oleh pengguna lain saat saat menjalankan atau mengsakses data. Sehingga computer akan terasa lebih lambat.
Apabila terdapat kesalahan jaringan yang menyebabkan hubungan jaringan terputus, maka pengguna yang lain tidak dapat mengakses computer tersebut.

Kelebihan jaringan Clent-Server


Mempunyai sistem keamanan yang lebih baik daripada jaringan peer to peer.
Sistem pada computer client menjadi lebih stabil karena semua hal yang berhubungan dengan administrasi jaringan sepenuhnya terpusat dan dilakukan oleh computer server.
Kecepatan akses jaringan lebih tinggi dikarenakan semua beban tugas seluruhnya ditanggung oleh komputer sever.
Pengelolaan file-file data lebih mudah karena mempunyai sistem backup data yang lebih baik dibandingkan dengan jaringan peer to peer.

Kekurangan jaringan Client-Server

Komputer server harus mempunyai spesifikasi khusus sebagai server dan harus memiliki kemampuan lebih sebab seluruh aktivitas jaringan tergantung pada server.
Apabila terjadi masalah atau gangguan pada server, maka seluruh aktivitas jaringan dapat terganggu.
Memerlukan biaya operasional yang mahal.
Membutuhkan seorang administrator jaringan bagi pengelolaan sistem. Tujuannya untuk menjaga jaringan dari hal-hal yang dapat mengganggu aktivitas dalam jaringan.
read more...